5 Cara Mudah Beriklan Melalui Twitter Ads untuk Pemula

twitter ads

Selain perannya sebagai microblog, Twitter juga punya fitur untuk menjangkau bisnis kamu ke target audiens melalui Twitter Ads dengan mudah.

Twitter umumnya dikenal sebagai media sosial yang masuk ke kategori microblog karena karakter penulisan yang terbatas (280 karakter). Selain itu, Twitter disebut sebagai microblog karena fitur-fiturnya yang sangat terbuka untuk diskusi publik, seperti reply, retweet, quote tweet. Ditambah lagi, pengguna bisa mengirim pesan teks sekaligus foto maupun video pendek.

Media sosial ini sempat redup, akhirnya kebangkitannya mulai dirasakan pengguna internet Indonesia di tahun 2018 dan jumlah penggunanya semakin meningkat sampai tahun 2021 ini. Berdasarkan survei dari We Are Social yang dikutip melalui artikel databoks.katadata.co.id, jumlah pengguna Twitter di Indonesia menyentuh angka 14,05 juta pada Januari 2021. Twitter juga masuk lima besar media sosial yang populer di Indonesia.

Warganet Indonesia biasanya memanfaatkan Twitter untuk membuka diskusi publik yang serius sampai menyentuh berbagai hal receh. Bagi para pebisnis, brand, maupun marketer pemula, Twitter bisa dimanfaatkan untuk aktivasi digital marketing untuk menjangkau audiens melalui fitur Twitter Ads.

Mengapa Twitter Ads?

Berdasarkan artikel dari Sprout Social, Twitter Ads berpotensi untuk memperluas jangkauan (reach) dan keterlibatan audiens (engagement), serta targeting yang terus dikembangkan untuk meningkatkan tindakan audiens terhadap iklan tersebut. Keuntungan yang diraih mencapai 31% dari tahun ke tahun, dan keterlibatan audiens (engagement) menyentuh angka 35%.

Twitter sendiri mengungkapkan, sejumlah agensi digital marketing terkemuka dunia membuktikan jika optimasi iklan mereka dengan Twitter Ads mencapai keuntungan hingga 40% dibanding menggunakan media digital lain.

Bagaimana Cara Mudah Beriklan Melalui Twitter Ads?

Menurut Caroline Cox, brand berani memanfaatkan Twitter Ads sebagai media beriklan yang tergolong mudah karena target audiens dapat disesuaikan berdasarkan keterlibatan (engagement) audiens, pesan yang dibuat to-the-point, re-targeting sederhana, dan biaya yang lebih hemat dibanding beriklan di media digital lain.

Buat digital marketer pemula, Twitter Ads bisa kamu coba untuk optimasi iklan. Simak langkah-langkah mudahnya yuk!

1. Atur zona waktu, negara, dan tujuan iklan

twitter ads

Sumber: Penulis

Langkah pertama dalam aktivasi Twitter Ads adalah mengatur zona waktu dan negara terlebih dulu.

twitter ads

Sumber: Penulis

Kemudian, kamu bisa memilih tujuan (ad objective) iklan. Terdapat beberapa tujuan yang bisa kamu sesuaikan:

  • Reach

Cocok untuk menumbuhkan brand awareness maupun meningkatkan persepsi brand dengan menampilkan iklan sebanyak mungkin dalam jangka waktu tertentu. Dari segi biaya, kamu hanya membayar sejumlah 1.000 tweet yang berhasil muncul di timeline audiens.

  • Video views

Selain meningkatkan brand awareness, tayangan video maupun GIF durasi pendek bertujuan untuk meningkatkan engagement kepada audiens.

  • Pre-roll views

Iklan yang muncul sebelum konten video pendek dapat diputar. Format iklan ini berpotensi untuk meningkatkan brand awareness kepada audiens yang lebih besar.

  • App installs

Untuk menyadarkan audiens dengan download aplikasi jika ingin mengikuti berbagai promo yang brand sediakan.

  • Website clicks

Menggiring audiens untuk mengunjungi website. Tujuan iklan ini berpotensi meningkatkan klik ke akun Twitter brand kamu.

  • Engagement

Iklan Twitter ini melibatkan percakapan antara brand ke audiens untuk meningkatkan keterlibatan (engagement).

  • Followers

Mendorong bertumbuhnya followers dengan mempromosikan tweet.

  • App re-engagements

Tujuan iklan mengarah kepada loyalitas audiens dan konversi ke aplikasi.

Baca juga: 5 Strategi Digital Marketing Terbaik yang Dapat Langsung Kamu Gunakan

2. Isi detail campaign 

twitter ads

Sumber: Penulis

Setelah menentukan tujuan iklan (ad objective), kamu bisa melengkapi informasi seperti nama campaign, biaya yang akan dikeluarkan, serta jangka waktu aktivasi iklan.

3. Buat ad groups

twitter ads

Sumber: Penulis

Tujuan campaign yang sama bisa kamu kreasikan dengan berbagai macam iklan sesuai dengan target audiens, biaya, strategi penawaran, dan materi iklan untuk testing yang berbeda. Inilah fungsi dari ad groups pada Twitter Ads.

Untuk kamu yang baru pertama kali mencoba Twitter Ads direkomendasikan untuk membuat 1 ad groups terlebih dahulu.

Terdapat 2 pilihan strategi yang bisa kamu pilih: autobid dan target cost. Mudahnya, kamu bisa pilih autobid karena hasilnya jauh lebih maksimal dengan biaya yang rendah.

Ikuti kelas: Sukses Beriklan di Google Ads

4. Pilih target audiens

 

twitter ads

Sumber: Penulis

Selanjutnya adalah menentukan target audiens berdasarkan informasi demografis, seperti usia, jenis kelamin, lokasi, dan bahasa yang digunakan.

twitter ads

Sumber: Penulis

Uniknya, Twitter Ads bisa memasukan data target audiens yang sama dengan karakteristik yang berbeda, di ad groups yang berbeda. Misalnya, target audiens pengguna Apple dan target audiens pengguna Samsung memiliki karakteristik dan gaya hidup yang cenderung berbeda, bisa kamu sesuaikan di ad groups yang berbeda.

Strategi yang relevan digunakan untuk menentukan target audiens di Twitter Ads adalah menggunakan data demografis dan ketertarikan dari followers Twitter bisnis kamu, atau memanfaatkan followers dari Twitter kompetitor dengan ketertarikan yang sama.

5. Pilih penempatan dan materi iklan

twitter ads

Sumber: Penulis

Langkah terakhir dalam beriklan di Twitter Ads, yaitu memilih penempatan iklan. Ada 3 pilihan yang bisa kamu atur menyesuaikan banyaknya target audiens melihat dan terlibat dalam setiap iklan: timeline, profile, atau search result. Kamu bisa memilih lebih dari satu tempat dimana iklan akan muncul.

twitter ads

Sumber: Penulis

Selanjutnya, kamu bisa memasukan materi iklan, bahkan memilih materi iklan dalam bentuk tweet yang pernah dipublikasikan.

Tertarik Membuat Iklan Melalui Twitter Ads?

Twitter merupakan media sosial microblog yang masih ramai dimanfaatkan warganet Indonesia untuk diskusi publik. Twitter juga dimanfaatkan brand, pebisnis, maupun digital marketer pemula sebagai media beriklan melalui Twitter Ads karena mudah, biaya yang rendah dengan hasil keterlibatan audiens (engagement) cukup tinggi.

twitter adsTertarik membuat iklan melalui Twitter Ads? Kamu bisa coba 5 cara mudah di atas! Kalau kamu belum bisa, jangan nyerah dulu! Langsung daftarkan dirimu di kelas bawah ini, dan terus berlatih supaya skill digital marketing kamu makin jago!

CTA_Twitter_AdsSep 23, 2021 8:16 PM)

Sumber:

Zote, Jacqueline. (2021). How to set up a successful Twitter advertising campaign. [daring].

https://sproutsocial.com/insights/twitter-advertising/ (diakses pada 21 September 2021)

Cox, Caroline. (2021). 6 Tips for Successful Twitter Ads in 2021. [daring].

https://hawksem.com/blog/tips-for-successful-twitter-ads/ (diakses pada 21 September 2021)

Perzyk, Tim. (2017). Study offers new marketing mix modeling insights and guidance on where to invest. [daring].

https://marketing.twitter.com/en/insights/study-offers-new-marketing-mix-modeling-insights-and-guidance (diakses pada 21 September 2021)

Rizaty, Monavia Ayu. (2021). Siapa Tokoh Terpopuler di Twitter pada 2021?. [daring].

https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2021/07/09/siapa-tokoh-terpopuler-di-twitter-pada-2021 (diakses pada 21 September 2021)

Kusariani Adinda