Digital Marketing: Pengertian, Tugas, Jenjang Karier, dan Gajinya

Digital Marketing: Pengertian, Tugas, Jenjang Karier, dan Gajinya - Skill Academy

Mau berkarier di bidang digital marketing? Simak dulu penjelasan lengkapnya mulai dari pengertian, bidang dan jenjang karier, gaji, dan job desc pekerjaannya berikut ini.

Kamu pernah nggak, lagi asik-asik nonton YouTube, eh tiba-tiba ada iklan yang muncul?  Itu salah satu contoh digital marketing, lho, guys. Di masa yang serba canggih, peran digital marketing memang sangat penting dalam kegiatan pemasaran suatu perusahaan.

Tujuannya iklan tersebut adalah untuk menjangkau konsumen secara lebih luas ke berbagai lapisan masyarakat. Nggak heran, profesi digital marketer semakin populer belakangan ini. Apakah kamu juga tertarik?

Well, sebenarnya apa sih profesi digital marketing itu? Lalu, seperti apa job desc atau tugas dari seorang digital marketer? Supaya kamu punya gambaran tentang profesi ini, simak ulasan lengkapnya di artikel berikut ini ya.

 

Apa Itu Digital Marketing?

Menurut Neil Patel, seorang ahli digital marketing dan pengusaha, digital marketing adalah tindakan menjual produk dan layanan melalui saluran atau kanal-kanal di internet yang berbasis digital, seperti SEO, media sosial, aplikasi, email, situs web, blog, push notification, dan sebagainya.

Dalam digital marketing, kegiatan pemasaran produk atau layanan dilakukan menggunakan saluran digital. Tujuan utama dari digital marketing adalah untuk menjangkau audiens yang aktif di dunia digital dengan lebih cepat, tepat, efektif, serta efisien.

Apabila dibandingkan dengan teknik pemasaran konvensional, metode digital marketing lebih diminati oleh perusahaan. Kenapa? Karena digital marketing dinilai memiliki ROI (return of investment) yang cukup tinggi. Dengan biaya pemasaran yang lebih rendah, pemasaran melalui internet bisa memberikan hasil yang lebih memuaskan.

FYI, seseorang yang berprofesi di bidang digital marketing disebut sebagai digital marketer. Seperti apa tugas seorang digital marketer?

 

Mengenal Digital Marketer

Digital marketer adalah seseorang yang ruang lingkup kerjanya berhubungan dengan segala hal di bidang digital marketing. Seorang digital marketer bertanggung jawab atas branding produk yang dihasilkan oleh perusahaan. Ia juga bertugas untuk meningkatkan brand awareness, traffic web, serta visibilitas perusahaan.

Keberadaan digital marketer di sebuah perusahaan diharapkan bisa membuat strategi digital marketing menjadi lebih terarah, tepat sasaran, dan dapat menjangkau konsumen yang lebih maksimal.

 

Bidang Karier Digital Marketing dan Job Desc-nya

Mau berkarier di bidang ini? First of all, kamu harus tahu dulu berbagai bidang digital marketing yang ada saat ini. Berikut penjelasan tugas atau job desc untuk masing-masing bidang digital marketing.

1. SEO Specialist

Untuk menjadi yang nomor satu di mesin pencari, peran SEO Specialist sangat dibutuhkan. SEO Specialist bertugas untuk mengoptimalkan situs perusahaan dan meningkatkan peringkatnya di halaman hasil mesin pencari (SERP atau Search Engine Results Page), yaitu Google.

Seorang SEO Specialist harus memiliki keahlian untuk meneliti kata kunci atau keywords yang sesuai dengan situs perusahaan, menganalisis konten situs, membuat perubahan agar audiens mudah menemukan konten hingga meningkatkan traffic ke dalam situs.

 

2. Content Writer/Copywriter

Membuat tulisan yang singkat, padat, jelas, dan bisa menarik pembaca itu nggak mudah, lho. Itulah tugas dari seorang content writer atau copywriter. Mereka bertugas untuk menghasilkan konten tulisan yang menarik, seperti artikel blog, caption di media sosial, iklan digital, hingga email pemasaran yang sesuai dengan gaya penulisan atau tone perusahaan.

Penulis juga harus bisa menganalisis target audiens dan mengidentifikasi konten yang menarik untuk pembacanya. Walaupun sekilas terlihat sama, tugas content writer dan copywriter berbeda. Content writer bertugas untuk membuat konten artikel alias tulisan dalam bentuk yang lebih panjang. Sementara itu, copywriter bertugas membuat kampanye iklan dan konten di media sosial.

 

3. Social Media Marketing

Hampir setiap orang di berbagai rentang umur pasti memiliki media sosial. Wajar aja kalau ranah digital marketing pun kian meluas hingga media sosial, seperti Facebook, Instagram, YouTube, hingga TikTok. Media sosial dinilai paling ampuh untuk menjaring banyak konsumen.

Untuk bekerja di bidang ini kamu perlu memiliki pengetahuan tentang algoritma media sosial, agar konten yang dibuat sesuai dengan target audiens. Kamu juga harus bisa membuat kampanye di media sosial yang dapat menarik pelanggan baru. Ada banyak bidang social media marketing yang bisa kamu coba seperti social media specialist, videographer, content editor, copywriter, dan sebagainya.

 

4. PPC (Pay-per-Click) Specialist

Dalam bidang digital marketing, iklan bisa disematkan di berbagai situs internet seperti media sosial, aplikasi, mesin pencari, dan situs website. Nah, seorang PPC Specialist bertugas untuk merencanakan strategi iklan secara digital serta memantau kampanye iklan yang sedang dijalankan. Mereka juga bertanggung jawab untuk membuat strategi pemasaran, pelaksanaan, hingga evaluasi dampak dari iklan yang sudah dibuat.

 

5. KOL (Key Opinion Leader) Specialist

Pasti kamu pernah lihat kan influencer atau artis yang mempromosikan suatu produk atau layanan? Itulah tugas dari seorang KOL atau Influencer Specialist. KOL Specialist bertugas untuk membuat, mengembangkan dan menjalankan strategi penggunaan KOL dalam kampanye pemasaran, termasuk juga membuat ide konten yang melibatkan KOL.

 

6. Digital Marketing Consultant

Agar kamu bisa menggeluti bidang profesi digital marketing yang satu ini, dibutuhkan beberapa tahun pengalaman bekerja dulu nih. Karena, tugas seorang digital marketing consultant adalah menganalisis kampanye digital suatu perusahaan dan merancang strategi jitu untuk mengembangkannya. Nggak hanya membutuhkan pengalaman, kamu juga harus memiliki skill set yang lengkap di beberapa bidang digital marketing agar bisa lebih maksimal dalam bekerja.

Baca Juga: Content Marketing, Profesi di Dunia Digital dengan Peluang Kerja Luas

 

Gaji Digital Marketing

Setelah kamu tahu bidang-bidang yang ada dalam digital marketing, sekarang coba lihat yuk berapa perkiraan gaji untuk profesi digital marketing berdasarkan Laporan Tren & Gaji Pekerja Digital Indonesia tahun 2021.

Gaji digital marketing berdasarkan jenjang karier:

  • Digital Marketing Staff: Rp5.000.000 – Rp8.000.000
  • Digital Marketing Specialist: Rp6.000.000 – Rp10.000.000
  • Digital Marketing Analyst: sekitar Rp10.000.000
  • Digital Marketing Manager: Rp12.000.000 – Rp18.000.000

Nah, kalau berdasarkan bidang atau jenis pekerjaannya, berikut perkiraan gajinya:

  • SEO Specialist: Rp6.000.000 – Rp10.000.000
  • Social Media Specialist: sekitar Rp7.000.000
  • Content Writer: Rp5.000.000 – Rp7.000.000
  • Paid Media Specialist: sekitar Rp60.000.000/tahun
  • PPC Specialist: Rp4.500.000 – Rp6.500.000
  • Email Marketing Specialist: Rp5.000.000 – Rp6.000.000

 

Jenjang Karier di Digital Marketing

Gimana sih prospek jenjang karier di bidang digital marketing? Berikut penjelasannya.

1. Entry Level

Entry level digital marketing adalah posisi awal saat kamu mulai berkarier sebagai digital marketer. Jabatan yang termasuk ke dalam entry level antara lain social media staff, content writer, copywriter, graphic designer, editor, dan sebagainya. Posisi ini bisa kamu lalui selama satu hingga dua tahun.

 

2. Specialist

Pada level specialist, kamu biasanya akan menjadi leader kecil untuk para entry level. Beberapa contoh jabatannya seperti Content Specialist, Senior Content Writer, Social Media Specialist, SEO Specialist, dan sebagainya.

 

3. Digital Marketing Lead

Jenjang digital marketing lead sebetulnya tidak dimiliki oleh semua perusahaan. Biasanya perusahaan yang sudah cukup besar saja yang memiliki posisi ini. Tugas dari digital marketing lead adalah mengawasi pekerjaan entry level dan specialist, serta membuat strategi pemasaran, menentukan target, dan sebagainya.

 

4. Digital Marketing Manager

Seorang digital marketing manager bertanggung jawab mengawasi seluruh kegiatan pemasaran digital, baik itu melalui media sosial, website, email, marketplace, dan lainnya. Untuk bisa mencapai posisi ini, kamu harus menguasai hampir semua keahlian digital marketing dan memiliki pengalaman lima hingga tujuh tahun.

Lengkap banget kan penjelasan tentang profesi digital marketing? Kamu makin tertarik untuk berkarier di bidang digital marketing? Yuk, tambah skill kamu dengan berbagai kelas pelatihan terkait di Skill Academy!

 

SKill Academy - CTA

Referensi:

What is Digital Marketing [daring]. Tautan: https://neilpatel.com/what-is-digital-marketing/ (Diakses: 28 Januari 2023)
Gaji Digital Marketing [daring]. Tautan: https://danacita.co.id/blog/tugas-dan-gaji-digital-marketing-terlengkap-2023/#lalu-apa-itu-digital-marketer- (Diakses: 28 Januari 2023)
Peluang Karier Digital Marketing [daring]. Tautan: https://www.rukita.co/stories/peluang-karir-digital-marketing/ (Diakses: 28 Januari 2023)
Prospek Jenjang Karier Digital Marketing [daring]. Tautan: https://www.belajarlagi.id/post/prospek-jenjang-karir-digital-marketer (Diakses: 28 Januari 2023)

 

Shabrina Alfari

Content Writer and Content Performance at Ruangguru. Hope my writing finds you well and help you learn a thing or two! :D