Kembangkan Bisnismu! 10 Cara Promosi Produk di Whatsapp

Cara-promosi-produk-di-WA

Artikel ini membahas mengenai cara untuk mempromosikan produkmu melalui Whatsapp.

Kamu pasti tahu, bahwa kini berbagai media sosial bisa digunakan sebagai alat promosi. Namun, setiap media sosial tersebut tentunya memiliki ciri khas, sehingga cara promosi yang sama tidak bisa diterapkan. Oleh karena itu, bagi kamu yang berniat memaksimalkan promosi bisnismu, maka kali ini Skill Academy akan membagi tips mengenai cara promosi produk di WA atau Whatsapp. 

  1. Gunakan Whatsapp Business
  2. Buat brand dan foto profil yang meyakinkan
  3. Buat kalimat promosi dan konten yang menarik
  4. Manfaatkan fitur Whatsapp catalogue
  5. Buat daftar kontak untuk broadcast
  6. Gunakan Whatsapp status
  7. Manfaatkan grup chat
  8. Hadirkan layanan personalisasi pesan
  9. Jangan ragu menghubungi langsung
  10. Mintalah umpan balik

Cara promosi produk di Whatsapp

1. Gunakan Whatsapp business

Langkah awal yang harus kamu lakukan sebelum benar-benar melakukan aktivitas promosi adalah membuat Whatsapp Business. Whatsapp Business membuat kamu kamu bisa berhubungan dengan calon pelanggan dengan mudah. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan berbagai fitur, broadcast hingga katalog. Adapun untuk membuatnya kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Unduh Whatsapp Business di Google Play Store atau Apple App Store.
  • Buka aplikasi Whatsapp Business
  • Baca ketentuan layanan Whatsapp Business, lalu ketuk Setuju dan Lanjutkan untuk menerima ketentuan.
  • Pilih negara lalu masukkan nomor teleponmu dalam format nomor telepon internasional +62. Ketuk Selesai atau lanjut.
  • Selanjutnya ketuk Ok untuk menerima kode pendaftaran 6 digit melalui SMS atau panggilan telepon. Kemudian selesaikan pendaftaran dengan memasukkan 6 digit kode tersebut. 
  • Betika izin akses akses ke foto, video, dan file yang ada pada teleponmu.
  • Buat akun dengan masukkan nama bisnis, pilih kategori bisnis, lalu pilih foto profil.
  • Buat profil bisnis, ketuk JELAJAHI > Profil bisnis. Kemudian ini informasi bisnis penting seperti alamat, deskripsi, jam kerja, dan lainnya.

Setelah memiliki Whatsapp bisnis, selanjutnya kamu dapat mengoptimalkan fitur-fitur yang ada untuk melakukan promosi. Di samping itu, kamu juga bisa lho mendalami penggunaan Whatsapp Business dalam melakukan promosi bisnismuCaranya tinggal klik banner di bawah ini untuk mengikuti kelasnya. 

[IDN] CTA Blog - Kelas Whatsapp Business - Skill Academy

2. Buat brand dan foto profil yang meyakinkan

Apa yang kamu pikirkan ketika mendapatkan pesan promosi dari akun yang tidak jelas? Apakah mengabaikan atau memblokirnya?

Beberapa penyebab akan hal tersebut, biasanya disebabkan karena brand dan tampilan akun dari pengirim pesan tampak biasa saja atau bahkan mencurigakan. Tentunya hal ini bukan hal yang baik untuk bisnismu. 

Langkah penting untuk mengatasi masalah ini dengan membuat brand bisnis yang menarik. Mulai dari nama, foto masing-masing produk, hingga logo harus dapat kamu persiapkan dengan baik. Setelah itu, kamu dapat menjadikan gambar brand atau produk andalanmu sebagai foto profil Whatsapp bisnismu.

3. Buat kalimat promosi dan konten yang menarik

Selanjutnya adalah salah satu senjata utama dalam melakukan promosi produk di Whatsapp. Yap konten. Mulai copy, isi konten, hingga gambar produk yang ditawarkan harus dapat kamu persiapkan dengan baik. 

Contoh pesan promosi

contoh-pesan-promosi-di-wa

Itu adalah beberapa contoh konten yang bisa kamu gunakan untuk melakukan promosi. Oh iya, kamu bisa mencantumkan dokumen, gambar, video, dan juga link pada pesan tersebut. 

4. Manfaatkan fitur Whatsapp Catalog

Salah satu fitur yang nantinya akan sering kamu gunakan adalah Whatsapp catalog. Fitur ini memungkinkan kamu untuk membuat katalog produk pada aplikasi Whatsapp. Kamu dapat memasukkan berbagai macam informasi dan juga gambar produk yang kamu jual. Selain itu, dengan Whatsapp catalog kamu bisa membuat toko sendiri bahkan melakukan proses jual-beli. Untuk mengakses fitur ini, kamu tinggal ke pengaturan, pilih fitur bisnis dan kemudian pilih fitur katalog.

whatsapp-catalog

Berdasarkan contoh gambar di atas, kamu bisa membayangkan bagaimana nantinya proses bisnis online-mu dapat berjalan dengan baik. Oleh karena itu, penting untuk dapat memanfaatkan setiap fitur yang ada pada masing-masing media sosial. 

5. Buat daftar kontak untuk broadcast

Langkah berikutnya kamu akan melakukan aktivitas berupa interaksi dengan calon pelanggan. Namun, sebelum itu kamu perlu menyiapkan daftar kontak atau pelanggan yang akan kamu kirimkan pesan promosi. Umumnya daftar ini sesuai dengan pelanggan yang telah kamu targetkan misalnya dari segi demografi. Berikut adalah cara untuk membuat daftar broadcast:

  • Buka aplikasi Whatsapp Business.
  • Ketuk Opsi lainnya dan pilih Siaran Baru.
  • Cari atau pilih kontak yang ingin kamu tambahkan ke daftar.
  • Ketuk tanda centang

Setelah daftar disiapkan, kamu bisa mengirimkan pesan promosi dengan menggunakan fitur broadcast. Sederhananya fitur ini memungkinkan kamu mengirimkan pesan ke banyak orang dengan mudah. 

6. Gunakan Whatsapp status

Oh iya, fitur yang lain yang cukup ampuh digunakan untuk promosi adalah Whatsapp status. Walaupun terlihat sederhana, nyatanya cara ini bisa juga lho kamu gunakan untuk promosi. Adanya video pendek juga membuat kamu bisa menampilkan produk-produkmu. 

7. Manfaatkan grup chat

Selain menggunakan berbagai fitur yang ada, jangan lupa juga untuk melakukan promosi di grup yang ada di Whatsapp mu. Di samping itu, kamu juga bisa membuat grup pelanggan yang dapat kamu manfaatkan juga untuk membangun hubungan dengan mereka secara eksklusif. 

8. Hadirkan layanan personalisasi pesan

Selanjutnya, kamu bisa mencoba untuk menerapkan untuk mengirim pesan pesan promosi secara personalisasi. Adapun inti dari cara ini yaitu lebih mengandalkan hubungan yang bersifat pribadi, seperti berkomunikasi langsung dengan mereka secara satu lawan satu. Kamu bisa memulainya dengan mengirim pesan dengan sapaan nama mereka. Contohnya “Dear Putri”, “Hai Budi”, dan lainnya. 

contoh-kalimat-promosi-di-wa

Selain dapat membangun hubungan yang lebih dekat, hal ini juga bisa meningkatkan kepercayaan pelanggan. Adapun karena mereka merasa diperhatikan sebagai konsumen. Di samping itu, interaksi yang dibangun dengan tepat juga akan membuat pelanggan untuk mengirim pesan langsung kepadamu terkait kebutuhan mereka, seperti pertanyaan atau proses transaksi. 

9. Jangan ragu menghubungi langsung

Dalam upaya mempromosikan produkmu, jangan ragu juga untuk menghubungi atau menerima pertanyaan dari calon pelanggan. Karena jika tidak, bisa saja proses promosimu terbilang pasif. Dengan menghubungi mereka kamu bisa mengetahui apa yang sebenarnya mereka inginkan. Namun, dengan catatan jangan menghubungi mereka secara terus menerus.

Adapun cara terbaik adalah memilih waktu yang tepat. Misalnya saja ketika pada saat hari-hari besar dan sejalan dengan progam promo yang telah kamu rencanakan. Misalnya pada saat libur panjang atau libur akhir tahun.

Baca juga: Mengenal Word of Mouth (WOM): Definisi, Manfaat, dan Strategi Penerapannya

10. Mintalah umpan balik

Sejalan dengan upaya dalam membangun hubungan dengan pelanggan, kamu juga bisa meminta umpan balik dari mereka. Kamu bisa membuat survei kecil-kecilan atau mungkin diskusi di grup dengan meminta mereka mengutarakan responnya. Dengan melakukan hal ini kamu bisa mengetahui tanggapan mereka atas produk dan cara promosi yang telah kamu lakukan. 

Hal ini tentu saja dapat menjadi masukan untuk bisnismu. Selain itu, dengan improvisasi atau perbaikan layanan, kamu juga menunjukkan bahwa kamu sangat memperhatikan mereka sebagai pelanggan. 

 

Gimana guys? Semoga tips di atas bisa berguna ya. Oh iya jika kamu ingin menambah kemampuan baru terkait bisnis online, langsung saja ke Skill Academy. Karena di Skill Academy tersedia berbagai kelas menarik dengan materi yang tentunya sudah disesuaikan dengan dirimu. 

[IDN] CTA Blog - Kelas Whatsapp Business - Skill AcademyReferensi

Rappensperger, Theresa. (2020). 10 WhatsApp Tips and Tricks to Market Your Leisure Activity. https://pro.regiondo.com/10-whatsapp-tips-and-tricks-to-market-your-leisure-activity/ [Daring] (Diakses 3 Oktober 2022)

Nain, Priya. (2022). 14 WhatsApp Promotional Message Examples to Grow Your Sales. https://www.delightchat.io/blog/whatsapp-promotional-message-examples  [Daring] (Diakses 3 Oktober 2022)

Gulman Azkiya