5 Produk Google Ini Bisa Kembangkan Bisnismu Secara Gratis!
Selama ini mungkin kamu hanya mengenal beberapa produk Google yang sering kamu gunakan, seperti Google Maps, YouTube, dan Google Translate. Tapi, ternyata Google punya banyak produk yang bisa bantu kegiatan marketing untuk mengembangkan bisnismu, lho!
Menariknya, produk-produk ini bisa digunakan secara gratis! Inovasi ini pastinya sangat membantu kamu yang baru saja merintis bisnis, kan?
Yuk, simak beberapa produk Google yang bisa bantu kembangkan bisnismu!
1. Google My Business
Produk Google yang satu ini, dapat membantu kamu untuk mengelola informasi bisnis di Google, termasuk Google Maps. Google My Business (GMB) akan membantu konsumen lebih mudah menemukan informasi seputar bisnismu seperti, hari dan jam operasional, lokasi, nama dan foto tempat, review pelanggan lain, email, hingga nomor telepon.
Dilansir dari forbes.com, sebanyak 82% pengguna smartphone melakukan riset online sebelum melakukan pembelian. GMB dapat membantu konsumen untuk melakukan riset online dan menemukan lokasi dengan lebih mudah karena jika kamu mendaftar GMB maka secara otomatis lokasi bisnismu akan masuk di Google Maps.
(Sumber: unsplash.com)
2. Google Analytics
Google Analytics dapat membantu kamu untuk lebih memahami pelanggan dengan mengetahui asal, usia, dan bagaimana mereka menggunakan website atau toko online kamu. Produk ini membantu kamu untuk mengetahui konten-konten yang sedang populer dan membantu menentukan keyword apa saja yang paling sering dicari oleh orang di website atau toko online. Analisis yang kamu dapat, bisa kamu manfaatkan untuk membuat perencanaan dan mengembangkan konten yang lebih sesuai dengan pelanggan.
(Sumber: freepik.com)
Baca juga: 5 Tips Praktis Membuat Blog untuk Pemula
3. Google Ads
Google Ads membantu kamu untuk memaksimalkan iklan online dengan menampilkan iklan kepada orang yang tepat, tempat yang tepat dan waktu yang tepat. Google Ads dapat membantu kamu untuk menargetkan iklan, mengontrol biaya, mengelola kampanye, dan mengukur keberhasilan iklan yang kamu pasang seperti jumlah klik, membeli produk, mengunduh aplikasi, atau memesan melalui telepon. Dilansir dari review42.com, pengguna Google di seluruh dunia mencapai 4 miliar pengguna. Dengan menggunakan Google Ads, iklan kamu dapat tampil di Google ketika orang menelusuri produk atau layanan yang serupa dengan milikmu.
(Sumber: freepik.com)
4. Google Shopping
Google Shopping memungkinkan pelanggan untuk menemukan produk kamu di hasil pencarian Google dengan disertai gambar, harga produk, dan link pembelian. Pelanggan bisa langsung diarahkan menuju halaman pembelian hanya dengan satu kali klik. Dilansir dari marketingcharts.com, beriklan di Google Shopping dapat meningkatkan kunjungan website sebesar 30% di desktop dan 21% di perangkat mobile. Untuk dapat menggunakan Google Shopping, kamu harus mendaftar Google Merchant terlebih dahulu agar dapat mengunggah produk-produk yang kamu jual.
(Sumber: giphy.com)
5. Google Marketing Platform
Google Marketing Platform merupakan gabungan dari DoubleClick dan Google Analytics 360 Suite, sehingga kamu bisa menggunakan produk ini untuk memasang iklan sekaligus menerima hasil analisis. Melalui Google Marketing Platform, kamu dapat memahami audiens lebih dalam, membagikan insight kepada seluruh tim melalui satu platform, dan menampilkan tren serta pola iklan secara otomatis. Platform ini mengintegrasikan beberapa produk sekaligus seperti Data Studio, Optimize, Tag Manager, dan produk Google lainnya.
(Sumber: pexels.com)
Untuk memaksimalkan aktivitas marketing melalui Google, kamu harus memproduksi konten yang menarik dan sesuai dengan target audiens. Kamu bisa mempelajari bagaimana caranya dengan mengikuti kelas dari Skill Academy.
Itulah beberapa produk dari Google yang dapat kamu manfaatkan untuk membantu mengembangkan dan memaksimalkan kegiatan pemasaran untuk bisnismu. Semua produk dapat digunakan secara gratis dan memiliki alur pendaftaran yang mudah sehingga siapapun bisa menggunakannya.
Untuk informasi lebih lengkap, kamu bisa klik CTA di bawah ini, ya! Selamat belajar!